top of page
  • Gambar penulisEditor

Astra Peugeot Bebaskan Cicilan 6 Bulan Untuk 3008 SUV Allure Plus


  • New Peugeot 3008 SUV Allure Plus.

Astra Peugeot bermitra dengan ACC pada masa PSBB ini berinovasi dalam hal pembiayaan kepemilikan kendaraan dengan mengemas paket menarik untuk konsumen. Kali ini Astra Peugeot menawarkan dua program spesial untuk Peugeot 3008 SUV seri Allure Plus. Konsumen dapat memilih salah satu dari kedua program yang ditawarkan yaitu free cicilan selama 6 bulan atau bunga 0%. Paket ini ditawarkan khusus untuk Peugeot 3008 SUV Allure Plus tahun produksi (VIN) 2019.


Free Cicilan 6 Bulan

  • Konsumen dapat memilih program bebas cician 6 bulan atau bunga 0% 3 tahun.

Penawaran ini akan langsung didapatkan oleh konsumen jika mereka melakukan pembelian menggunakan lembaga pembiayaan rekanan dengan tenor 5 tahun. Gratis cicilan disodorkan selama 6 bulan di awal. Jadi selama 6 bulan pertama konsumen terbebas membayar cicilan kendaraannya.


Bunga 0%

              Program berikutnya suku bunga (rated) 0%. Konsumen dapat memiliki Peugeot dengan tanpa dikenakan bunga sama sekali dengan memilih pembiayaan kendaraan dengan jangka waktu 3 tahun.

              “Produk ini semakin terbatas jumlahnya mengingat cukup tingginya minat konsumen di Indonesia. Dengan program ini konsumen tidak perlu ragu atau menunda kepemilikan Peugeot karena ini merupakan penawaran salah satu program terbaik kami,” ucap Fredy Jeo, selaku Head of Sales dari Astra Peugeot.


Asuransi

  • Astra Peugeot memberikan Waranty & Peugeot Maintenance Package selama 5 tahun atau 100.000 km dan Free Service & Spare Parts selama 5 tahun atau 60.000 km dan juga 24 Hours Emergency Roadside Assistance selama 5 tahun dari Astraworld.

Seluruh produk yang dipasarkan Astra Peugeot dibekali layanan purnajual berupa Warranty dan Peugeot Maintenance Package selama 5 tahun atau 100.000 km dan Free Service & Spare Parts selama 5 tahun atau 60.000 km dan juga 24 Hours Emergency Roadside Assistance selama 5 tahun dari Astraworld.


Meski begitu asuransi tetap dibutuhkan untuk memberikan perlindungan paripurna. Dengan mengasuransikan kendaraan kita dapat meminimalkan ketidakpastian risiko sehari-hari saat berkendara. “Asuransi kendaraan masih diperlukan untuk perlindungan kendaraan. Apalagi berkenaan dengan penggunaan mobil di jalan. Pihak asuransi akan menutup kerugian dari akibat yang ditimbulkan atau insiden yang terjadi selama di jalan,” tukas Fajar Tjendikiawan, Finance & Marketing Departmen Head Astra Peugeot.


Secara garis besar asuransi kendaraan bermotor terdiri dari dua bagian kondisi pertanggungan (jaminan) yakni Total Loss Only (TLO) dan Comprehensive (All Risk). Astra Peugeot bermitra dengan Garda Oto (Asuransi Astra) sebagai rekanan perusahaan asuransi namun pilihan tetap berada di tangan konsumen untuk memilih penyedia layanan asuransi kendaraannya.


Kembali lagi ke jenis pertanggungan, sejatinya, Comprehensive (All Risk) menjadi pilihan jaminan pertanggungan yang ideal ketimbang Total Lost Only (TLO). Apalagi bila mobilitas kita tinggi serta berada di lalu lintas padat menjadi menu keseharian dengan potensi terjadinya insiden yang cukup besar. Asuransi jenis comprehensive menjadi pilihan terbaik. Ditambah lagi dengan sederet perluasan jaminan lain menjadi standar paket asuransi seperti third party liability (TPL), personal accident (PA) dan lainnya akan memberikan rasa aman yang lebih ketika berkendara.

Teks & Foto: Nugroho Sakri Yunarto

bottom of page