top of page

Mazda CX-80 Premium SUV Seharga Rp1,2 Milyar Meluncur di Surabaya

Gambar penulis: EditorEditor

The All-New Mazda CX-80 hadir dalam dua pilihan edisi yaitu Kuro Edition yang ditawarkan dengan 8 pilihan warna, dan Elite Edition dengan 7 pilihan warna.


Ricky Thio Chief Operating Officer PT EMI dan Pramita Sari, Marketing & Communications General Manager PT EMI.
Ricky Thio Chief Operating Officer PT EMI dan Pramita Sari, Marketing & Communications General Manager PT EMI.

OTOPLUS-ONLINE I Mazda CX-80, kendaraan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) pertama Mazda melanjutkan debutnya di Surabaya.


“Peluncuran model ini menandai langkah strategis Mazda dalam memperkuat kehadirannya di segmen SUV premium, menjadikan The All-New Mazda CX-80 sebagai model flagship dalam jajaran SUV Mazda,” kata Ricky Thio, Chief Operating Officer PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) dan distributor resmi kendaraan Mazda saat mengenalkan The All-New Mazda CX-80 di Hedon Estate, Surabaya pada 10 Februari 2025.


Mesin e-SKYACTIV PHEV 2.5 yang sanggup menghasilkan tenaga maksimum 327 ps atau 322,5 dk/6.000 rpm dan torsi maksimum 500 Nm/4.000 rpm.
Mesin e-SKYACTIV PHEV 2.5 yang sanggup menghasilkan tenaga maksimum 327 ps atau 322,5 dk/6.000 rpm dan torsi maksimum 500 Nm/4.000 rpm.

Mazda CX-80 menghadirkan perpaduan teknologi plug-in hybrid dengan desain yang berpusat pada manusia.


Kendaraan ini mengombinasikan sistem elektrifikasi dan mesin pembakaran internal, memberikan efisiensi bahan bakar yang optimal serta pengalaman berkendara yang lebih ramah lingkungan.


Tetap mengusung filosofi Jinba-Ittai yang mengedepankan harmoni antara mobil dan pengemudi, Mazda CX-80 menawarkan pengalaman berkendara yang dinamis, nyaman, dan emosional.


SUV ini tidak hanya menjadi alat transportasi, tetapi juga ruang dimana hubungan dengan kendaraan dan orang terkasih terjalin, menciptakan momen berharga dalam setiap perjalanan.


Kuro Edition dengan interior bernuasa Tan.
Kuro Edition dengan interior bernuasa Tan.

“Selain merepresentasikan kemewahan, performa, dan teknologi terdepan, The All-New Mazda CX-80 juga menetapkan standar baru sebuah premium SUV yang tidak hanya menjawab kebutuhan dan mendukung gaya hidup modern tapi juga melampaui ekspektasi penggunanya, baik di Indonesia maupun global,” tambah Ricky.


The All-New Mazda CX-80 hadir dalam dua pilihan edisi yaitu Kuro Edition yang ditawarkan dengan 8 pilihan warna dan Elite Edition dengan 7 pilihan warna.


Keduanya dipasarkan dengan harga OTR Rp1.215.500.000 (Surabaya) termasuk portable charger traveler.


Port Type 2 di CX-80 sanggup menerima input daya sampai 6,5 kWh.
Port Type 2 di CX-80 sanggup menerima input daya sampai 6,5 kWh.

Setiap pembelian The All-New Mazda CX-80 disertai layanan purnajual berupa 5-Years MyMazda Warranty atau hingga 150.000 kilometer (mana yang lebih dulu tercapai), garansi baterai Lithium-ion selama 8 tahun atau hingga 160.000 kilometer (mana yang lebih dulu tercapai).


Selain itu, tersedia pula paket servis dan suku cadang melalui 3-Years MyMazda Service atau hingga 60.000 kilometer, (mana yang lebih dulu tercapai), mulai dari tanggal pengiriman kendaraan.


Teks & Foto: Nugroho Sakri Yunarto

Comentarios


bottom of page