top of page
  • Gambar penulisEditor

MPM Honda Jatim Ajak Komunitas di NTT NGOPREK Untuk Silaturahmi


Selama pandemi COVID-19 ini, PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor dan suku cadang Honda wilayah Jatim dan NTT berupaya mewadahi kegiatan komunitas secara online. Melalui program NGOPREK (Ngobrol Online Seputar Komunitas ), MPM Honda Jatim mengajak sekaligus saling memperkenalkan komunitas Honda lewat siaran langsung Instagram @mpmhondajatim.


Seperti yang dilakukan pada komunitas yang ada di Kupang, NTT (26/10) kemarin. " Kami ingin memperkenalkan komunitas Honda yang ada di Kupang, NTT beserta kegiatanya, melalui kegiatan NGOPREK ini, sehingga silaturahmi dan komunikasi antar anggota komunitas di NTT tetap terjalin," kata Fariz Hadi Wibowo selaku Community Development MPM Honda Jatim.

Kegiatan HSFCI (Honda Street Fire Club Indonesia) chapter Kupang yang dilakukan sebelum pandemi.


Setelah sebelumnya merangkul komunitas CRF Kupang, pada kegiatan NGOPREK bertema Wonderful East Nusa Tenggara kali ini giliran komunitas HSFCI (Honda Street Fire Club Indonesia) chapter Kupang yang dihadirkan. Pada kesempatan itu, komunitas HSFCI diwakili oleh Larry Diamond dan Tri Aji, yang menyampaikan kegiatan komunitas sebelum dan setelah pandemi.

"Harapannya, setelah pandemi ini, kami bisa turing bareng lagi dan ketemu dengan teman-teman komunitas lain, mengeksplor keindahan alam NTT," kata Larry Diamond.


Teks: Indramawan

Foto: Istimewa

bottom of page