top of page
  • Gambar penulisEditor

New Peugeot 2008 Two Tone Dipasarkan Rp535 Juta OTR

Beda dengan varian monotone ada pada kombinasi warna putih di bodi dan warna hitam pada atapnya.

OTOPLUS-ONLINE I Astra Peugeot melakukan penyegaran pada salah satu line up-nya dengan memperkenalkan New Peugeot 2008 Two Tone. Pilihan ini dihadirkan untuk menjawab permintaan dan selera masyarakat.


Sosoknya dibedakan dari kombinasi warna putih di bodi dan warna hitam pada atapnya. Sentuhan warna hitam juga menutup pilar A.


Sementara bentuk dan detail bodi seperti LED cakar singa pada lampu depan dan belakang sama begitu juga untuk interior berikut fitur-fiturnya.


Untuk spesifikasi mesin, New Peugeot 2008 Two Tone tetap mengandalkan mesin 3 silinder Pure Tech Turbo berkode EB2ADTSM yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 130 DK/5.500 rpm dengan torsi maksimal 230 Nm/1.750 rpm.

Kehadiran New Peugeot 2008 Two Tone ini akan menambah pilihan warna keluarga 2008 sebelumnya yaitu Nera Black, Amazonite Grey, Fusion Orange dan Pearl White.


Peugeot warna baru ini ditawarkan dengan harga Rp535.000.000 (on the road Jakarta) atau masih sama dengan varian monotone.


“Semoga New Peugeot 2008 Two Tone dapat menjawab kebutuhan dan selera konsumen,” pungkas Fadjar Tjendikia Marketing Dept Head of Astra Peugeot.


Teks: Nugroho Sakri Yunarto

Foto: Peugeot

Comments


bottom of page