top of page
  • Gambar penulisEditor

Rombongan Crazy Rich Sidoarjo Naik PCX Kunjungi Pengerajin Tas di Porong?


OTOPLUS-ONLINE I Tidak salah jika muncul anggapan atau pertanyaan seperti judul di atas. Memang hari ini (Minggu, 27/12/2020), di Dealer Honda yang berada di kawasan Delta Sari Agung, Sidoarjo tampak sekitar 25 orang memakai jas dan dasi dengan potongan rambut klimis, dan semuanya naik Honda PCX.


"Mereka adalah anggota komunitas Honda PCX Indonesia (HPCI ) Chapter Sidoarjo yang akan melakukan turing keren sesuai nama kegiatan gathering ini, yaitu PCX Luxurious Ride," terang Fariz Hadi selaku Community Development MPM Honda Jatim.

Berbagi dengan UMKM pengrajin tas terdampak pandemi COVID-19 di Desa Kedungboto, Porong - Sidoarjo


Ditambahkannya, pada turing keren ini peserta diwajibkan tampil dengan beragam gaya keren sesuai karakter pecinta motor matik premium, Honda PCX, sehingga semakin memberikan kesan mewah, ekslusif dan gagah.


"Tujuan kegiatan ini adalah kami ingin tunjukkan bahwa biker itu juga harus keren, seperti tampilan terbaru Honda PCX yang semakin mewah, eksklusif dan gagah," lanjut Fariz.


Sebelum start, peserta diberikan pengarahan mengenai safety riding sesuai tagline #Cari_Aman berkendara di jalan, dan wajib memakai perlengkapan berkendara. Selain itu, peserta juga diwajibkan mematuhi protokol kesehatan seperti memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan selama mengikuti kegiatan.

Melihat langsung proses pembuatan tas kulit oleh pengerajin


Tidak hanya sekedar turing, pada kegiatan ini peserta melakukan kegiatan Honda Comunity Social Responsibility ( HCSR) dengan berbagi kepada UMKM pengrajin tas di Desa Kedungboto, Porong - Sidoarjo.


"Kami ingin tunjukkan kepedulian terhadap UMKM yang terdampak oleh pandemi," terang Fariz sambil menambahkan pada kesempatan ini peserta juga diberikan edukasi cara membuat tas, agar peserta semakin mengenal lingkungan di sekitarnya,

Peserta diberikan tips gaya rambut keren


Suasana semakin meriah karena pada kegiatan ini, peserta juga diberikan tips gaya rambut yang keren dari Barbers 86. "Bagi peserta yang tampil keren dan menarik, diberikan apresiasi berupa voucher belanja," tutup Fariz.


Teks: Indramawan

Foto: MPM Honda Jatim

bottom of page