top of page

Sentul Track Day Experience 2020 Jadi Obat Kangen

Gambar penulis: EditorEditor

  • Aksi peserta Sentul Track Day di salah satu sudut sirkuit Sentul.

Event balap mulai menggeliat di masa new normal. Ditandai dengan akan dilangsungkannya Sentul Track Day Experience 2020 pada 12 Juli mendatang di Sirkuit Sentul, Jawa Barat.


Rencananya, acara ini akan berbeda dari track day sebelumnya. Pada track day kali ini akan dimentori langsung dua pembalap Indonesia M Fadli dan Dimas Ekky Pratama. Serta dibantu pegiat balap dan pemerhati keselamatan helm Indonesia , Febby Sagita.


Acara ini juga melibatkan kreator balap Indonesia CBR Race Day, Iwan Suryo. Menurut Iwan, gelaran ini pasti berbeda, karena sebenarnya track day nanti bukan ajang balap. “Melainkan hanya penghapus rasa rindu para pecinta balap, plus bisa me-refresh pemahaman safety di sirkuit, khususnya untuk pemula,” kata Iwan dalam siaran persnya beberapa waktu lalu.


Dalam kegiatan Sentul Track Day Experience 2020 akan ada materi antara lain mengenal bagaimana cara dan teknik berkendara yang aman di sirkuit.


Febby Sagita menambahkan apa yang dijelaskan Iwan, dimana menurut Febby gelaran nanti akan dikemas semenarik mungkin. “Memang alasan utamanya mengobati rasa rindu sesama pehobi balap. Kebetulan adanya gelaran ini hasil obrolan dengan para pelatih, dimana mereka mempunyai visi yang sama, menambah pengetahuan berkendara di sirkuit,” katanya.


Kegiatan ini diakui Febby lebih punya nilai tambah, karena mendapat arahan dari para pelatih yang sudah turun balap di ajang international.

  • Kelas komunitas pada ajang Sentul Track Day menjadi obat penghilang rindu.

Sentul Track Day Experience 2020 akan dibagi dalam tiga kategori, yaitu Beginner, Intermediate, dan Expert untuk motor 600cc hingga 1000cc, dengan biaya Rp1,5 juta.


Bagi yang ingin membuka kelas komunitas, atau balap satu merek disiapkan slot kosong, sesuai permintaan. Pendaftaran peserta paling lambat 10 Juli 2020, bisa menghubungi Iwan Suryo di 0813 8692 2244.


Teks: Setiawan AS

Foto: Sentul Track Day Experience



Comentários


bottom of page