Siap-Siap Yamaha Grebek Komunitas Mancing Burung Berkicau Hingga Arisan di Berbagai Kota
- Editor

- 26 Des 2025
- 2 menit membaca
Program Yamaha Nge-Grebek akan hadir di 56 titik lokasi di berbagai kota berhadiah menarik dan seru!

OTOPLUS-ONLINE I Setelah sukses dengan event Grebek Kampung dan Grebek Pasar, Yamaha kembali melakukan aksi Grebek di penghujung 2025 ini.
Bedanya, kali ini Yamaha menyasar komunitas, mulai dari hobi mancing, burung kicau hingga kelompok arisan!
Untuk itu, Rifki Maulana, Manager Public Relation, YRA & Community, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. menjelaskan, Yamaha melihat keluarga Indonesia memiliki beragam aktivitas dan hobi yang menjadi bagian dari keseharian mereka,
"Melalui rangkaian kegiatan ini, kami hadir untuk lebih dekat dengan bapak, ibu, dan anak, dengan memfasilitasi hobi mereka masing-masing. Ini adalah wujud komitmen kami untuk tidak hanya menghadirkan produk, tetapi juga pengalaman langsung yang memperkuat hubungan antara Yamaha dan penggunanya.ā ujar Rifki.
Sebagai informasi, program yang dirancang sebagai hiburan berbasis komunitas ini, akan hadir di 56 titik lokasi yang tersebar di kota Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Samarinda, Balikpapan, Lampung, Gorontalo, dan Makassar.
Pada kegiatan ini, Yamaha juga akan mengenalkan produk-produk unggulannya, terutama GEAR ULTIMA, yang hadir dengan desain modern dan lincah, didukung dengan fitur unggulan seperti posisi berkendara ergonomis, mesin Blue Core Hybrid 125cc yang irit dan responsif, dek kaki multifungsi, serta kapasitas membawa barang yang praktis untuk menunjang mobilitas sehari-hari.
Yuk kita Grebek satu per satu!
Grebek Mancing

Program Grebek dengan tema Mancing ini ditujukan bagi pria dewasa yang memiliki hobi memancing.
Kegiatan ini berlangsung setiap akhir pekan pada 13 - 28 Desember 2025.
Selain lomba mancing sebagai agenda utama, kegiatan ini turut dimeriahkan dengan berbagai aktivitas pendukung, seperti lomba bagasi berhadiah, lomba pembuatan konten Yamaha GEAR ULTIMA, lomba karaoke, test ride, layanan free check atau servis khusus motor Yamaha, hingga pembagian doorprize dengan hadiah uang tunai mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah.

Khusus di Bekasi, Grebek Mancing semakin semarak karena diselenggarakan bersamaan dengan Opening Ceremony Keriyaan Warga Sumur Batu Bekasi, yang turut dihadiri oleh pejabat dan tokoh masyarakat setempat.
Grebek Arisan

Grebek Arisan dihadirkan sebagai ruang kebersamaan bagi wanita dan keluarga, yang dilaksanakan pada setiap akhir pekan dari tanggal 21 - 28 Desember 2025.

Sama halnya seperti Grebek Mancing, kegiatan Grebek Arisan juga menghadirkan berbagai aktivitas menarik seperti senam dan jalan sehat, workshop kreatif, dan game interaktif.
Berbagai jenis lomba juga digelar seperti lomba mengisi bagasi GEAR ULTIMA dan pembuatan konten dengan total hadiah uang tunai bernilai ratusan ribu hingga jutaan rupiah.
Grebek Burung Kicau
Yamaha juga menghadirkan perlombaan dengan mengikutsertakan para pecinta burung kicau.
Tak hanya perlombaan, kegiatan ini menjadi wadah berkumpulnya komunitas dan masyarakat dalam suasana penuh kebersamaan.
Teks: Indramawan
Foto: Yamaha Indonesia




Komentar