top of page
Gambar penulisEditor

Tarif Tol Jakarta-Semarang-Solo Terbaru 2022

Dari Jakarta hingga Semarang, dari gerbang tol Semarang ABC lanjut ke Solo.

OTOPLUS-ONLINE I Jalan tol Jakarta-Solo terbentang sepanjang 518,39 km dari Jakarta hingga Jawa Tengah, yaitu Semarang, dan Anda membutuhkan waktu sekitar 12 jam untuk menempuhnya, tergantung kecepatan laju kendaraan dan waktu yang dipakai untuk beristirahat di rest area. Dari gerbang tol Semarang ABC ini, Anda bisa melanjutkan perjalanan ke Solo.


Sebagai informasi, tarif tol Jakarta-Solo mengalami penyesuaian pada 17 Januari 2021 lalu. Beberapa gerbang tol antara Jakarta dan Solo mengalami kenaikan sesuai dengan peraturan yang telah ditentukan.


Berikut ini tarif tol Jakarta-Solo terbaru, mengutip dari Auto2000 pada 18 Februari 2002.


  • Ruas Jakarta-Cikampek: Rp20.000

  • Ruas Cikopo-Palimanan: Rp107.500

  • Ruas Palimanan-Kanci: Rp12.500

  • Ruas Kanci-Pejagan: Rp29.500

  • Ruas Pejagan-Pemalang: Rp60.000

  • Ruas Pemalang-Batang: Rp45.000

  • Ruas Batang-Semarang: Rp86.000

  • Ruas Semarang-ABC: Rp5.000


Apabila dijumlahkan, maka perjalanan Jakarta sampai dengan Semarang ABC akan membutuhkan biaya sekitar Rp365.500.



Ini belum termasuk tarif tol Jakarta-Solo secara keseluruhan, sebab tarif ini masih sampai gerbang tol keluar Semarang ABC. Dari gerbang tol Semarang ABC, Anda bisa melanjutkan perjalanan ke Solo.


Tarif Tol Semarang-Solo

Keluar gerbang tol Semarang ABC, Anda bisa memilih ruas jalan tol untuk mencapai ke Solo.


1. Asal Perjalanan Banyumanik

Berikut ini adalah tarif tol dari arah Banyumasik:

  • Tujuan Ungaran: Rp8.500

  • Tujuan Bawen: Rp18.000

  • Tujuan Salatiga: Rp38.000

  • Tujuan Boyolali: Rp65.000

  • Tujuan Kartasura: Rp75.000


2. Asal Perjalanan Ungaran

Berikut ini adalah tarif tol dari arah Ungaran:

  • Tujuan Bawen: Rp9.500

  • Tujuan Salatiga: Rp29.500

  • Tujuan Boyolali: Rp56.500

  • Tujuan Kartasura: Rp66.500

  • Tujuan Banyumanik: Rp8.500


3. Asal Perjalanan Bawen

Berikut ini adalah tarif tol dari arah Bawen:

  • Tujuan Salatiga: Rp20.000

  • Tujuan Boyolali: Rp47.500

  • Tujuan Kartasura: Rp57.000

  • Tujuan Banyumanik: Rp18.000

  • Tujuan Ungaran: Rp9.500


4. Asal Perjalanan Salatiga

Berikut ini adalah tarif tol dari arah Salatiga:

  • Tujuan Boyolali: Rp27.000

  • Tujuan Kartasura: Rp37.000

  • Tujuan Banyumanik: Rp 38.000

  • Tujuan Ungaran: Rp29.500

  • Tujuan Bawen: Rp20.000


5. Asal Perjalanan Boyolali

Berikut ini adalah tarif tol dari arah Boyolali:

  • Tujuan Kartasura: Rp9.500

  • Tujuan Banyumanik: Rp65.000

  • Tujuan Ungaran: Rp56.500

  • Tujuan Bawen: Rp47.500

  • Tujuan Salatiga: Rp27.000


6. Asal Perjalanan Kartasura

Berikut ini adalah tarif tol dari arah Kartasura:

  • Tujuan Banyumanik: Rp75.000

  • Tujuan Ungaran: Rp66.500

  • Tujuan Bawen: Rp57.000

  • Tujuan Salatiga: Rp37.000

  • Tujuan Boyolali: Rp9.500


Perlu diketahui bahwa daftar tarif di atas dapat berubah sewaktu-waktu tertentu. Apabila dijumlahkan, maka tarif tol Jakarta-Solo sekitar Rp400 - 500 ribuan, tergantung pada gerbang tol keluar yang dipilih.


Teks: Indramawan

Foto: Nugroho Sakri Y.

Comments


bottom of page