top of page
Gambar penulisEditor

DAS Surabaya Ajak Pemilik Jeep Berpetualang Seru di Grand Opening Adventure Day

Berpetualang seru bersama Jeep dari Surabaya menuju Bukit Jengkoang, di Batu-Malang.

Peserta diberangkatkan dari titik kumpul Dealer Jeep DAS Surabaya Jalan Jemursari No.339-341 Surabaya pada Minggu, 19 Juni 2022


OTOPLUS-ONLINE I Minggu, 19 Juni 2022, DAS Surabaya selaku Jeep authorized dealer di kota Pahlawan, mengajak para konsumen berpetualang seru bersama Jeep mereka dari Surabaya menuju Bukit Jengkoang, di Batu-Malang.


Bukit Jengkoang merupakan objek wisata yang berlokasi di ujung utara Kota Batu, tepatnya Desa Bumiaji. Tempat ini dikelilingi oleh perkebunan sayur dan hutan pinus lereng Gunung Arjuna sehingga tak hanya menyuguhkan pemandangan yang indah tapi juga perjalanan yang menantang.

Diikuti lebih dari 40 peserta dan keluarga Jeep yang berasal dari berbagai wilayah di Jawa Timur


Kegiatan yang bertajuk DAS Surabaya Grand Opening Adventure Day ini diikuti lebih dari 40 peserta dan keluarga Jeep yang berasal dari berbagai wilayah di Jawa Timur, Mereka mengendarai Jeep Wrangler, Jeep Gladiator ataupun Jeep Compass.


Acara ini didukung oleh DAS Indonesia Motor sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Jeep di Indonesia. “Dukungan para pencinta Jeep pada event ini turut serta membangun citra merek Jeep sebagai kendaraan premium yang dapat diandalkan di segala medan. Jumlah komunitas pecinta Jeep yang terus bertambah merupakan bukti nyata kepercayaan pelanggan terhadap brand Jeep,” kata Dhani Yahya, COO DAS Indonesia Motor.

Akses menuju bukit lumayan berat, karena masih berupa batuan dan tanah dengan tekstur tidak rata


Para peserta diberangkatkan dari titik kumpul Dealer Jeep DAS Surabaya Jalan Jemursari No.339-341 Surabaya menuju Bukit Jengkoang di kawasan wisata Batu, Malang. Turing ke Bukit Jengkoang sekaligus menjajal ketangguhan mobil-mobil Jeep di medan jalanan yang menantang. Akses menuju bukit lumayan berat, karena masih berupa batuan dan tanah dengan tekstur tidak rata. Namun, itulah yang menjadi daya tarik bagi para pecinta offroad, terutama merek Jeep dengan ungkapan “Go anywhere, do anything “.

Ini dia para pecinta offroad, terutama merek Jeep dengan slogan “Go anywhere, do anything “.


Acara dimulai dengan konvoi kendaraan, dilanjutkan dengan makan siang dan games-games seru berupa kompetisi foto dengan hadiah menarik berupa tablet, handphone dan gadget-gadget lainnya. Terdapat paket spesial bagi para peserta yang mengikuti kegiatan ini berupa gratis ganti oli dan free full diagnosis scan kendaraan Jeep.



“Kegiatan ini menunjukkan besarnya kepercayaan dan kepuasan konsumen terhadap produk Jeep yang berkualitas tinggi. Selain itu aktivitas ini dilakukan juga untuk membuka hubungan silahturahmi dari DAS Surabaya dan mempererat hubungan antar Jeep family. Kami harap para pecinta kendaraan dengan merek Jeep di Surabaya ini dapat mendapatkan best customer experience dari DAS Surabaya, karena ini salah satu komitmen kami untuk melayani para konsumen sesuai standar terbaik dari sebuah kendaraan merek premium,” ungkap Dedi Tjandra, President Director DAS Surabaya.


Teks: Nugroho Sakri Yunarto

Foto: DAS Indonesia

Comments

Couldn’t Load Comments
It looks like there was a technical problem. Try reconnecting or refreshing the page.
bottom of page