top of page
  • Gambar penulisEditor

MG Hadirkan Digital Showroom, Yang Pertama Di Indonesia


Berorientasi pada kenyamanan pelanggan, konsep digital adalah pendekatan yang diadaptasi oleh MG dalam menyediakan pengalaman memuaskan untuk pelanggannya, termasuk dalam mendirikan outlet berkonsep nirsentuh.


Setelah resmi meluncurkan model perdananya, yaitu MG ZS, pada 24 Maret 2020 lalu, kini MG Motor Indonesia semakin memantapkan langkahnya untuk menjangkau lebih banyak pelanggan melalui fasilitas outlet yang dirancang dengan standar kenyamanan pelanggan yang tinggi demi memberikan kepuasan bahkan sebelum unit mobilnya dibawa pulang. Peluncuran MG ZS berbasis virtual tersebut sukses menjangkau lebih dari 1 juta audiens di portal media sosial resmi MG dan kini turut diadaptasi di dalam fasilitas outletnya.


Hasil kerja sama dengan Eurokars, MG Motor Indonesia telah mendirikan dua outlet yang mengadopsi teknologi digital berupa panel layar sentuh yang terproyeksikan ke sebuah layar besar. Secara resmi disebut digital showroom, kedua outlet ini mampu memberikan sebuah pengalaman baru yang tak hanya menyenangkan namun juga membuat nyaman pandangan mata konsumen saat mengeksplorasi unit MG pilihannya. Outlet resmi yang berdiri di The Breeze, BSD serta di Lippo Mall Puri tersebut menawarkan inovasi yang sejalan dengan standar kualitas yang diterapkan oleh MG pada setiap pengembangan produknya, yaitu Brit Dynamic.

“Bagi kami, membangun pengalaman pelanggan yang memuaskan serta nyaman adalah yang terpenting. Kompetisi tidak hanya terbatas pada kehematan konsumsi bahan bakar, kemampuan berakselerasi, ataupun fitur-fitur yang memang sudah tersedia di produk perdana kami, tetapi bagaimana membuat konsumen merasakan keunggulan merek dari sejak melangkahkan kaki ke dalam outlet, eksplorasi unit, hingga mengemudikannya di jalan,” Arief Syarifudin, Marketing & PR Director MG Motor Indonesia menyampaikan pandangannya. “Itu sejalan dengan konsep Brit Dynamic yang sejak awal terbentuk dari visi para pendirinya, yaitu Cecil Kimber dan William Morris, kami ingin membesarkan merek MG di Indonesia dengan konsistensi kualitas secara menyeluruh,” tambahnya.


MG yang mulai dibesarkan di Indonesia sejak Januari 2020 lalu tetap konsisten dengan standar kualitas yang mampu membangkitkan perasaan fun, exciting, dan one of a kind - tidak hanya pada saat mengendarai mobil MG, tetapi juga pada saat memasuki outletnya. “Konsumen tidak hanya dimudahkan dalam mengeksplorasi spesifikasi unit MG pilihannya saat menggunakan teknologi layar sentuh ini. Namun, dengan bantuan rekan penjualan kami, konsumen dapat mengalkulasikan kisaran uang muka, angsuran, serta fasilitas pembiayaan yang dapat dimanfaatkan untuk memiliki unit MG pilihannya,” terang Rendi Radito, Sales Director MG Motor Indonesia.


Kini seluruh outlet MG yang sudah tersedia di tujuh titik, dari mulai Jabodetabek hingga Bandung, telah kembali beroperasi dengan menerapkan sejumlah protokol kesehatan dan keselamatan pelanggan sebagaimana dianjurkan oleh pemerintah. Saat ini, lima outlet lainnya merupakan outlet 3S (sales, service, dan spare-parts) yang dapat dikunjungi di Samanhudi, Pondok Indah, Warung Jati Barat, Cibubur, serta Soekarno-Hatta, Bandung. Sedangkan untuk pelanggan yang berdomisili di wilayah sekitar Kebon Jeruk dapat mengunjungi bengkel resmi sebagai layanan purna jual dari Eurokars.


Selain Eurokars, MG Motor Indonesia juga telah menjalin kerja sama dengan dealer Andalan, Nusantara, serta Hascar dalam menjangkau publik Indonesia. Dalam jangka panjang, MG menargetkan daapt mendirikan lebih banyak outlet di kota-kota lain di Indonesia.


Kesiapannya dalam membuka kembali jaringan outletnya selepas masa PSBB dan memasuki masa transisi ke kenormalan baru, MG Motor Indonesia ingin membuktikan ketangguhannya sebagai merek otomotif yang tahan uji. Suatu penegasan akan statusnya sebagai merek berpengalaman selama hampir seratus tahun. Kualitas ini semakin diperkuat dengan tenaga teknisi berpengalaman yang telah memiliki sertifikasi pelatihan resmi di pabrik MG di Thailand guna memastikan setiap unit yang membutuhkan perawatan dapat dilayani dengan maksimal dan teliti.


Informasi lebih lengkap mengenai produk MG Motor Indonesia, layanan dan info terbaru dapat ditemukan di situs resmi mgmotor.id dan akun Instagram resmi @mgmotor.id.

Teks: Nugroho Sakri Yunarto

Foto: MG Motor Indonesia

bottom of page