top of page
  • Gambar penulisEditor

MG Motor Buka Dealer Bekasi dan Makassar untuk Perluas Jaringan Outlet Resmi


Peresmian dealer MG Bekasi oleh Rendi Radito, Sales and Network Director MG Motor Indonesia (tengah) dan Wongso Darno, Direktur PT Mimosa Abadi


OTOPLUS-ONLINE I Keseriusan MG Motor Indonesia jangkau lebih banyak konsumen di daerah, ditunjukkan dengan dibukanya dua dealer baru, yang menggenapi 14 jaringan outlet resmi yang tersebar dari Medan, Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Malang, Makassar hingga Manado di sepanjang tahun 2020.


Dealer baru pertama adalah MG Pettarani, berlokasi di Jl. A. P Pettarani no. 45—47, Kecamatan Panakkukang, Makassar, Sulawesi Selatan yang diresmikan pada (27/11/2020), dan kedua, MG Bekasi di wilayah Tambun, Bekasi yang diresmikan pada (18/12/2020).

MG Bekasi memiliki area servis seluas 1.329 m2 yang mampu menampung 10 unit mobil


“Keberadaan kami di 14 titik di Indonesia merupakan langkah awal yang baik bagi MG dan para mitra dealer, sehingga dengan kerja sama yang lebih solid lagi, kami optimis untuk dapat terus memperluas jaringan MG di Tanah Air,” tutur Rendi Radito, Sales and Network Director MG Motor Indonesia.


MG Pettarani menempati bangunan dua lantai dengan luasan 1.137 m2 yang berdiri di atas lahan seluas 2.465 m2. Terletak di area bisnis utama Kota Makassar, kehadiran MG Pettarani dibangun untuk dapat memenuhi kebutuhan mobilitas tinggi warga Sulawesi, khususnya Makassar dan sekitarnya.


Outlet hasil kerja sama dengan PT Sinar Galesong Automobil ini menawarkan pelayanan 3S, yang meliputi penjualan, servis, serta suku cadang.


Di outlet ini, para calon pelanggan dan pemilik mobil MG dapat mengakses area showroom yang begitu luas sehingga memudahkan saat harus menjaga jarak fisik, serta area servis yang memiliki luas sebesar 160 m2 ditunjang dengan tenaga ahli yang bersertifikat untuk dapat melayani seluruh pelanggan dengan lebih prima.

MG Bekasi berlokasi di wilayah Tambun yang strategis


“Kemitraan yang kami bangun bersama MG Motor Indonesia adalah langkah awal yang ingin terus kami kembangkan agar masyarakat di Sulawesi juga dapat mengakses pilihan SUV baru yang dinamis dengan kualitas Eropa. Kami mengundang seluruh penggemar otomotif di wilayah Makassar untuk mencoba sendiri sensasi pengalaman berkendara ala Inggris ini,” ungkap CEO Galesong Group, Endro Nugroho.


Sementara, MG Bekasi merupakan kolaborasi kedua MG Motor Indonesia dengan PT Mimosa Abadi setelah sebelumnya sudah lebih dulu hadir di kota Medan. MG Bekasi menempati lahan seluas 2.510 m2 dengan bangunan 2 lantai sebesar 2.046 m2.


Outlet ini juga dilengkapi dengan area penjualan yang dapat menampilkan sebanyak 6 unit mobil dan ruang tunggu yang nyaman.


Di sisi belakang, mobil MG yang membutuhkan perawatan berkala, body repair, atau pun perbaikan akan dilayani di area servis seluas 1.329 m2 yang mampu menampung 10 unit mobil sekaligus untuk ditangani oleh teknisi berpengalaman, bersertifikasi dengan keahlian tinggi.

MG Pettarani menempati lokasi strategis di pusat bisnis kota Makassar


Wongso Darno, Direktur PT Mimosa Abadi menuturkan,“Kami memiliki kepercayaan terhadap MG sebagai merek mobil yang menawarkan kualitas dan juga kesenangan berkendara. Dengan pelayanan optimal dan meningkatnya kepercayaan konsumen akan menjadi pendorong kami untuk melakukan ekspansi yang lebih luas lagi dan mewujudkan pengalaman ritel yang nyaman serta dapat diandalkan bagi seluruh pelanggan.”


Kedua dealer baru tersebut mengusung dekorasi yang kental dengan nuansa khas Inggris yang merepresentasikan nilai historis MG sebagai brand asal negara monarki tersebut, dan menawarkan pengalaman berbeda dan menyenangkan bagi para konsumennya.


Rendi Radito, Sales and Network Director MG Motor Indonesia mengatakan, “Dengan dibukanya MG Pettarani dan MG Bekasi membuktikan keseriusan dan komitmen jangka panjang MG Motor Indonesia untuk melayani pelanggan Indonesia.”

Teks: Nugroho Sakri Yunarto

Foto: MG Motor Indonesia

bottom of page