Cari yang bisa dicuci.

Exhaust-wrap atau juga disebut thermo-cool alias perban knalpot banyak dipakai sebagai aksesori, selain mempunyai beberapa fungsi seperti meredam panas pipa gas buang, sehingga tidak mengenai kaki pengendara.
Nah sebelum beli, Hong dari bengkel Hongkingkong Custom, yang ada di Jl. Raya Banjar Sugihan 89, Surabaya Barat kasih usulan sebaiknya cari yang bahannya bisa dicuci. Sebab seringkali exhaust-wrap ini terkena cipratan air atau debu sehingga jadi kotor, dan ujung-ujungnya pipa knalpot bisa berkarat. Terutama di musim hujan seperti sekarang ini.
“Karena itu cari bahan perban knalpot yang bisa dicuci. Biasanya dari bahan serat fiber dan sejenisnya, seperti serat titanium atau aluminium. Sebab ada juga yang dibuat dari bahan sejenis asbes atau kapur yang enggak bisa dicuci,” info pria bernama asli Harsoyo Santoso ini.
Selain itu, Hong juga kasih saran, untuk warna thermo-cool sebaiknya disesuaikan dengan konsep modifnya. “Kalau ingin menonjolkan kerapian, hindari warna putih. Dan jika mencari kesan gahar, cari warna titanium atau putih yang sengaja ‘dikotor-kotorin’. Tapi ini sesuai selera masing-masing. Yang penting harus matching,” tutup Hong.
Naskah & Foto: Indramawan
Comments