top of page
Gambar penulisEditor

Scoopy 'Jet Darat' Jawara National Champion Matic and Cub HMC 2021

Terinspirasi motor di kejuaraan European Drag Racing, yang coba diadaptasikan pada Honda Scoopy FI 2016.

OTOPLUS-ONLINE I Inilah pemenang National Champion kategori Matic & Cub pada Honda Modif Contest (HMC) 2021 yang baru berakhir 18 Desember 2021 lalu di putaran terakhir Final Battle yang digelar di City of Tommorow (CITO) Surabaya.

Scoopy 2016 ini adalah garapan Fikri Alhudari dari FA Garage, Pekanbaru. "Latar belakang modifikasi ini adalah European drag racing, yang kami coba adaptasikan pada unit scooter matic Honda Scoopy FI 2016," buka Fikri pada OTOPLUS-ONLINE.

Lebih lanjut Fikri mengatakan, fokus modifikasi lebih banyak pada sektor bodi, sementara untuk frame masih menggandalkan bawaan motor.


Sementara untuk kaki-kaki, menggunakan pelek Rossi 1.85-14 (depan) dan 2.15 -14 (belakang). "Kemudian untuk ban kita gunakan Michelin Pilot GP ukuran 90/80 dan 100/80 menyesuaikan konsep racing yang kita pakai," tunjuknya.

Selanjutnya ubahan yang dilakukan juga pada upaya memperpanjang jarak wheelbase, yang jamak dilakukan pada motor-motor di kejuaraan drag racing yang sesungguhnya.


Proses ini dilalui dengan menggeser posisi roda lebih ke belakang, dengan meng-custom engine mounting atau dudukan mesin.



Baru setelah itu, pengerjaan dilakukan dengan membuat konsep modifikasi bodi. Pertama yang dilakukan adalah membuat sketsa desain terlebih dahulu.


Kemudian baru dilakukan ubahan pada sektor body, baik body depan dan belakang, dengan menggunakan serat fiber dikombinasikan plat galvanis.

“Penggunakan plat galvanis pada body ini terletak pada papan nomor start di body belakang. Sementara untuk spatbor depan kita custom menggunakan serat fiber,” terang Fikri. “Kemudian untuk cover jok, kita custom menggunakan plat galvanis yang dibentuk sesuai konsep,” lanjutnya.

Proses pengerjaan bodi ini diakui adalah yang paling sulit dalam modifikasi ini. “Terutama pada bagian spatbor depan, karena cukup sulit memodifikasi spatbor bawaan motor yang kemudian di-custom sedemikian rupa sesuai konsep yang dirancang menggunakan fiber,” ungkap Fikri.


Hal paling menarik pada modifikasi ini menurut Fikri adalah penggunaan motor matic sebagai basis modifikasinya. “Karena konsep seperti ini cukup jarang diaplikasikan pada motor matic,” pungkas Fikri yang memberi julukan motornya ‘Jet Darat’ karena konsep motor ini dikhususkan untuk melibas trek lurus.

Sementara performa pada motor ini masih sama dengan standarnya karena tidak ada perubahan pada sektor mesin.


Data modifikasi

Body: custom fiber Stang: custom Ban: Michelin Pilot GP Pelek: Rossi – 14 Fork depan: Ride It Shockbreaker belakang: RCB Handgrip: Domino Master rem: RCB Cover jok: custom Stop lamp: LED elastis Headlamp: LED Knalpot: IFN Racing Paint: Airbrush grafis 3 color (CBR1000)


Pemilik: Fikri Alhudari Alamat: Pekanbaru, Jl. Kubang Raya, Tarai Bangun Modifikator: Fikri Alhudari ( FA Garage) Instagram: @Fikrialhudari_project Paint: Japemethe Airbrush Pekanbaru


Teks: Indramawan

Foto: HMC

Yorumlar


bottom of page