top of page
  • Gambar penulisEditor

Toyota New Yaris 2020 Tak Hanya Tampil Stylish dan Youthful, Tapi Juga Lincah


New Yaris yang ditawarkan mulai Rp 272.383.000 untuk tipe terendah 1.5 G M/T 3 Airbags hingga Rp 310.483.000 untuk tipe tertinggi 1.5 S CVT TRD 7 Airbags.


Pandemi Covid-19 berdampak masif terhadap penjualan mobil nasional. Secara keseluruhan penjualan mobil di semester pertama 2020 turun hingga 50% dibandingkan semester pertama 2019. Dari 572.376 unit (2019) menjadi 286.215 unit (2020).


Pada semester 1 2020, Toyota masih menjadi market leader dengan market share 31,1% namun angka jualannya anjlok dari 183.670 unit menjadi 89.040 unit atau turun sebesar 51,5%.

New Yaris tetap menggunakan mesin 2NR-FE 1.500 cc Dual VVT-i yang bertenaga dan irit BBM.


Untuk menggairahkan pasar, Toyota Astra Motor menggelontorkan banyak produk baru. Setelah Corolla Cross, Innova TRD, Sienta Welcab dan New Hilux, TAM meluncurkan New Yaris 2020 (8/9).

Opsi transmisi manual 5-speed atau CVT yang halus dan responsif.


“Dibandingkan semester yang sama tahun lalu pasar hatchback medium di Jawa Timur mengalami penurunan sebesar 38%, dari 343 unit menjadi 211 unit. Sebelum pandemi Covid-19 penjualan selama kuartal pertama rata-rata 45 unit/bulan, selama pandemi di kuartal kedua menjadi 37 unit/bulan. Kami menargetkan dengan adanya Yaris model baru ini diharapkan angka penjualannya bisa 60 unit/bulan,” terang Judianto, Operation Manager Auto2000 Jawa Timur.

Varian TRD dibekali rem belakang model cakram.


New Yaris hadir dengan desain baru. Varian G mengadopsi New Electrifying Front Looks sementara varian TRD Sportivo mengusung Attractive New Front Grille and Bumper, New Striking LED Headlamp Design, dan New LED Fog Lamp Design. New Yaris kini telah dibekali dengan New Advanced Infotainment System with Smartphone Connection. Khusus untuk TRD Sportivo juga telah dilengkapi dengan New Rear Parking Camera.

Ditawarkan dengan pilihan 7 airbags untuk keamanan paripurna.


Tak hanya tampil semakin stylish dan youthful, New Yaris menawarkan sensasi berkendara yang lincah (agile) dengan pengembangan pada sektor radius putar. Kalau Yaris sebelumnya memiliki radius putar 5,6 meter, New Yaris kini memiliki radius putar lebih pendek yaitu 5,1 meter sehingga membuatnya terasa mudah saat manuver, baik ketika pindah jalur, balik arah, maupun parkir di area terbatas seperti parkiran mal atau kantor.

Head unit baru dengan kemampuan koneksi ke smartphone.


Pengembangan di sisi safety juga dilakukan. Kini New Yaris baik tipe G atau TRD juga ditawarkan dengan pilihan 3 atau 7 airbags sehingga konsumen dapat memilih sesuai kebutuhannya.


Headlamp kini sudah full LED (TRD).


New Yaris yang ditawarkan mulai Rp 272.383.000 untuk tipe terendah 1.5 G M/T 3 Airbags hingga Rp 310.483.000 untuk tipe tertinggi 1.5 S CVT TRD 7 Airbags.


Teks & Foto: Nugroho Sakri Yunarto

bottom of page