ALVA Owners Club Deklarasikan Chapter Surabaya Raya untuk Perkuat Ekosistem Komunitas Motor Listrik ALVA di Jawa Timur
- Editor

- 15 Des 2025
- 2 menit membaca
Diperbarui: 15 Des 2025
AOC Chapter Surabaya Raya hadir melalui sinergi yang kuat bersama ALVA Brother Saklawase (ABS).

OTOPLUS-ONLINE I ALVA Owners Club (AOC) secara resmi mendeklarasikan pembentukan AOC Chapter Surabaya Raya.
Deklarasi ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat dan memperluas ekosistem komunitas pengguna motor listrik, khususnya ALVA di wilayah Surabaya Raya dan Jawa Timur.
Acara berlangsung di ALVA Experience Center Jl. Kertajaya Indah Surabaya pada Minggu, 14 Desember 2025, dan mendapat dukungan penuh dari Pengurus Pusat AOC.
Deklarasi ini menjadi langkah strategis dalam memperluas dan memperkuat ekosistem komunitas pengguna motor listrik ALVA di wilayah Surabaya dan Jawa Timur.
Ketua Umum AOC, Rizky Diansyah menyampaikan bahwa Surabaya memiliki energi komunitas yang kuat dan menjadi wilayah penting dalam pengembangan komunitas AOC secara nasional.
Pengurus Pusat berharap kehadiran AOC Chapter Surabaya Raya dapat mendorong pertumbuhan anggota, sehingga semakin banyak pengguna ALVA yang memperoleh manfaat dan benefit keanggotaan AOC.


"Surabaya memiliki energi komunitas yang kuat dan menjadi wilayah penting dalam pengembangan komunitas AOC secara nasional. Untuk itu, Pengurus Pusat berharap kehadiran AOC Chapter Surabaya Raya dapat mendorong pertumbuhan anggota, sehingga semakin banyak pengguna ALVA yang memperoleh manfaat dan benefit keanggotaan AOC," tutur Rizky.





AOC Chapter Surabaya Raya hadir dengan keunikan tersendiri melalui sinergi yang kuat bersama ALVA Brother Saklawase (ABS).
Kolaborasi ini menjadikan AOC Surabaya Raya bukan hanya sebagai komunitas berkendara, tetapi juga sebagai wadah yang menyalurkan hobi, meningkatkan skill safety riding, serta memberikan dukungan teknis yang berkelanjutan bagi para anggotanya.

āKehadiran ALVA Brother Saklawase justru menjadi pilar utama kekuatan chapter, yang memperkuat kebersamaan, aktivitas, dan dukungan teknis bagi anggota,ā ujar Boy Hendy dari AOC Chapter Surabaya Raya.
Sementara Andy dari ALVA Brother Saklawase menjelaskan bahwa ABS telah berdiri sejak 1 Desember 2024 dan berkembang menjadi komunitas yang solid dengan puluhan anggota aktif.
Kehadirannya dalam struktur AOC Chapter Surabaya Raya diharapkan menjadi power house komunitas dalam mendukung pertumbuhan dan soliditas komunitas yang inklusif dan responsif terhadap kepentingan para pengguna motor listrik ALVA.
Setelah deklarasi ini, AOC Chapter Surabaya Raya diharapkan dapat segera menyusun program kerja dan struktur organisasi chapter secara matang, serta menjadi chapter yang aktif, solid, dan memberi dampak positif bagi pengembangan motor listrik di Jawa Timur.
Sejak diresmikan bulan Februari lalu, beberapa kegiatan yang telah dilakukan AOC mendapatkan sambutan positif dari para anggotanya dan juga pemilik motor ALVA pada umumnya.
AOC terus mengundang para pengguna motor listrik ALVA untuk menjadi member AOC dengan cara mendaftarkan diri melalui website www.aoc.alvaauto.com.
Sebagai wadah utama bagi pengguna motor listrik ALVA dari berbagai daerah, AOC hadir untuk memberikan kesempatan untuk menikmati manfaat eksklusif, bersama memperkuat komunitas kendaraan listrik yang seru, berdampak positif serta mendukung perjalanan menuju masa depan yang lebih berkelanjutan.
Teks dan Foto: Indramawan




Komentar