Penjualan tertinggi diraih Ertiga Hybrid dengan 102 SPK yang usung teknologi baru Smart Hybrid yang ramah lingkungan dan hemat BBM.

Suzuki yang menempati area seluas 190 m2 mendapatkan penghargaan Favourite Booth GIIAS Surabaya 2022 untuk kategori booth di bawah 250 m2
OTOPLUS-ONLINE I Di GIIAS Surabaya 2022 Suzuki berhasil meraup sebanyak 452 SPK. Capaian ini 29% lebih tinggi dari target 350 SPK yang dicanangkan selama 5 hari pameran.
Penjualan tertinggi diraih Suzuki Ertiga Hybrid dengan 102 SPK, diikuti Suzuki XL7 (84 SPK) kemudian Suzuki S-presso (56 SPK) yang disusul dengan Suzuki Baleno (26 SPK).

Suzuki Ertiga Hybrid sukses meraup 102 SPK
Sisanya sebanyak 184 unit merupakan gabungan dari Suzuki Ignis, Suzuki S-cross, Suzuki Jimny dan Suzuki Carry Pick Up.

Suzuki New Baleno yang semakin tampan terjual sebanyak 26 unit
“Deretan mobil-mobil Suzuki menawarkan value for money yang relevan dengan kenaikan harga BBM saat ini. Ertiga Hybrid mengusung teknologi baru Smart Hybrid yang ramah lingkungan dan hemat BBM,” kata Yuanita Christanti, Head of Brand and Digital Marketing, United Motors Centre, Authorized Dealer Suzuki wilayah Jawa Timur.

Suzuki S-presso mengumpulkan 56 SPK selama 5 hari pelaksanaan GIIAS Surabaya 2022
"Sementara S-presso dibekali mesin 3 silinder 1000 cc yang sangat efisien begitu juga Baleno yang menggunakan mesin baru K15B 1500 cc yang terbukti lebih responsif dan irit bahan bakar," pungkasnya.
Teks dan Foto: Nugroho Sakri Yunarto
Comments