Mitsubishi Xpander terbaru mengusung konsep ‘New Generation Crossover MPV.’
OTOPLUS-ONLINE I Memanfaatkan momen yang ada, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), memperkenalkan New Xpander yang mengusung konsep ‘New Generation Crossover MPV’, MPV crossover generasi baru.
Dikatakan Naoya Nakamura, President Director MMKSI dalam peluncuran virtual Mitsubishi New Xpander, Senin, 8 November 2021, Xpander terbaru ini diperkenalkan memanfaatkan momen jelang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 11-21 Nopember 2021.
Ada beberapa pengembangan dan penyempurnaan pada model terbaru ini
“GIIAS bagi kami merupakan momen penting, apalagi GIIAS tahun lalu dibatalkan karena pandemi. Maka MMKSI ingin membawa sesuatu yang istimewa untuk GIIAS, antara lain Xpander terbaru ini”, ujarnya.
Selain itu menurut Nakamura, adanya program perpanjangan relaksasi PPnBM 100% yang masih diberlakukan pemerintah hingga akhir tahun ini, menjadi alasan selanjutnya dalam memperkenalkan Xpander terbaru.
Ada beberapa pengembangan dan penyempurnaan yang dilakukan Mitsubishi, terhadap model yang baru pertama kali diperkenalkan di seluruh dunia ini.
Desain eksterior lebih macho dan kekinian
Antara lain desain eksterior baru, dengan bahasa desain ‘Dynamic Shield’ khas Mitsubishi Motors. Memiliki tampilan lebih macho dan kekinian, mendongkrak karakteristik yang lebih aktif.
Pelek alloy two tone 17 inci terbaru
Pembaruan terdapat pada desain bumper depan, lampu utama T-Shape dengan LED, desain bagian belakang, dan T-Shape LED Tail Light baru. Kemudian Side Sill Garnish, Electric Switch Tail Gate Door Handle, serta velg alloy two tone 17 inci terbaru.
Modern dashboard berdesain Horizontal Axis dengan soft touch
Ruang interiornya memiliki total 19 ruang penyimpanan. Interior disentuh pembaruan pada desain dasbor Horizontal Axis dengan soft touch, warna dan aksen interior baru, panel AC digital, audio layar sentuh 8 inci dengan teknologi Smartphone Linked Display Audio (SDA).
Audio layar sentuh 8 inci dengan teknologi Smartphone Linked Display Audio (SDA), dan panel AC digital
Begitu pula desain kluster meter dengan animasi pembuka terbaru, desain kemudi terbaru dengan Audio Steering & Hands Free Switch, New Rear AC Garnish, New Instrument Panel & Door Trim with Soft Pad, dan New 3-Dimension Seat Design.
Cruise Control
Belum lagi adanya Console Tray & Card Holder terbaru, Rear Armrest dengan Cup Holder, New Floor Console dengan Armrest, New Rear USB Port on Front Console, KOS dan Start Stop Button, serta Cruise Control.
Terbaru fitur EPB with BAH
Mobil terbaru ini dilengkapi sistem keselamatan Dual SRS Airbags, struktur RISE body, Seatbelt dengan ELR 3 titik dan ISO-FIX child seating fixing bar. Tak ketinggalan New Speed Sensitive Automatic Door Lock, New Electric Parking Brake dengan Brake Auto Hold, ASC, ABS-EBD dengan BA, ESS, Hill Start Assist (HSA) mulai dari varian GLS hingga Ultimate CVT.
Menariknya lagi, kali ini Xpander terbaru tidak lagi mengusung 4AT, melainkan transmisi New CVT. Dengan alasan untuk menciptakan pengalaman berkendara lebih efisien, nyaman dan menyenangkan.
Performa CVT-nya diklaim mampu memberi keseimbangan terbaik, antara akselerasi maksimal dan tajam layaknya transmisi AT 8 percepatan. “Mewujudkan efisiensi bahan bakar, kerapatan, serta perpindahan yang mulus”, ucap Hikaru Mii, Director of Product Strategy Division MMKSI.
Transmisi CVT New Xpander dipadu mesin 1.5L MIVEC DOHC 16 Valve spesifikasi Euro4. Hasilkan output maksimum 105 PS pada 6.000 rpm, dan torsi 141 N.m pada 4.000 rpm.
Dijelaskan Mii, peningkatan kualitas suspensi dan shock absorber, dilakukan dengan tuning terbaru. “Sehingga menghasilkan pengendalian dan stabilitas lebih nyaman, untuk berkendara lebih stabil di jalan yang kasar”, ujarnya.
Terkait shock absorber nya, lanjut Mii memang sengaja didesain menyerupai yang dimiliki Pajero Sport dan mobil-mobil Eropa kelas premium.
Rifat Sungkar, Brand Ambassador MMKSI yang sempat menjajal perdana Xpander terbaru ini mengatakan, ditunjang Ground Clearance lebih tinggi, terdepan di kelasnya.
“Ditopang visibilitas yang baik, mendukung mobil ini aman dan nyaman dikendarai di berbagai medan”, ungkapnya. Kekedapan kabin juga ditingkatkan, dengan mengoptimalkan insulasi suara. Menciptakan rasa nyaman berkendara sepanjang perjalanan.
Tersedia dalam 7 (tujuh) varian, yakni Xpander Ultimate CVT, Sport CVT, Sport MT, Exceed CVT, Exceed MT, GLS CVT, dan GLS MT. Serta 6 pilihan warna, Quartz White Pearl, warna baru Blade Silver Metallic, Jet Black Mica, Graphite Gray Metallic, Red Metallic, dan Deep Bronze.
Selain itu terdapat tiga warna interior berbeda, Black and Dark Beige (Ultimate CVT), Black and Brown (Sport CVT & MT), dan Black (GLS, Exceed). Namun sayangnya, MMKSI belum memberi harga untuk New Xpander. “Harga nanti tunggu di GIIAS ya,” kata Nakamura.
Teks: Setyawan AS
Foto: MMKSI
Comments